Digitalisasi Piche Evaporimeter
Keywords:
Piche, evapotranspirasi, Internet of Things, Arduino, ThingSpeakAbstract
Digitalisasi dan otomatisasi peralatan pengamatan MKG adalah satu tantangan yang dihadapi BMKG pada era Industry 4.0. Hal ini juga berfungsi untuk meningkatkan akurasi data pengamatan, mempermudah pengamatan dan juga mengurangi kesalahan pengguna (human error). Salah satu peralatan pengamatan yang saat ini masih menggunakan peralatan konvensional adalah alat ukur penguapan dan transpirasi piche. Maka dari itu untuk menjaga dan meningkatkan kualitas data pengamatan, penulis merancang suatu alat pengamatan digital dan otomatis penguapan dan transpirasi. Rancang Bangun Piche Evapotransporimeter Otomatis berbasis Load Cell ini menggunakan sensor pengukur massa berupa load cell. Minimum sistem yang digunakan adalah dua buah Arduino UNO R3 dan sebuah Arduino NANO, HX711 sebagai ADC dan penguat sinyal, media penyimpanan menggunakan microSD card dan komunikasi yang digunakan menggunakan modul telemetri nRF24L01+ serta modul WiFi ESP8266. Alat ini juga dilengkapi teknologi Internet of Things (IoT) menggunakan ThingSpeak web based display sebagai tampilan data yang dapat diakses pada web browser maupun smartphone. Hasil dari perancangan ini adalah membuat sebuah alat yang mampu mengukur evaporasi dan transpirasi dengan akurasi <±0.0125 mm dan memiliki resolusi 0.01 mm dengan nilai koreksi maksimal 0.0125 mm,serta dapat diakses secara nirkabel sehingga memudahkan observer dalam melakukan pengamatan.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Jurnal Instrumentasi dan Teknologi Kebumian

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.