ANALISIS PERGERAKAN DAN AKUMULASI COULOMB STRESS GEMPA UTAMA LOMBOK SELAMA TAHUN 2018 DAN PENGARUHNYA TERHADAP AKTIVITAS GUNUNG RINJANI
Kata Kunci:
aftershock, Coulomb Failure Stress, Gunung Rinjani, Lombok. mainshockAbstrak
Secara mekanis, gempa bumi dapat dipicu oleh perubahan tegangan (stress) statis dan dinamis. Dalam istilah perubahan stress statis, terjadi ketika energi gempa bumi dilepaskan yang kemudian mengubah kondisi stress di sekitar patahan (contohnya di ujung patahan). Proses perubahan stress statis di suatu daerah akan menyebabkan aktivitas seismik terjadi di daerah sekitarnya dan daerah lain dengan jarak yang sangat jauh. Jumlah perubahan Coulomb Failure stress (CFS) dapat dihitung dan telah terbukti menjadi alat yang kuat dalam menjelaskan pergerakan dan akumulasi stress yang disebabkan oleh gempa bumi utama (mainshock) serta gempa bumi susulannya (aftershock). Studi ini dilakukan untuk menghitung distribusi perubahan stress akibat gempa bumi utama Lombok (Mw≥6) selama tahun 2018 serta pengaruhnya terhadap aktivitas gunung Rinjani, menggunakan perangkat lunak Coulomb 3.3. Data gempa yang digunakan diambil dari katalog gempa Global Centroid Moment Tensor (GCMT), International Seismological Center (ISC) dan United States Geological Survey (USGS). Perbedaan lateral nilai CFS menunjukkan pergerakan energi dari gempa bumi utama yang memicu gempa bumi lainnya seperti yang ditunjukkan oleh data gempa susulannya. Hasil dari analisis pergerakan dan akumulasi CFS ini akan digunakan untuk mengidentifikasi korelasi dengan aktivitas gunung Rinjani.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Penulis yang menerbitkan jurnal ini setuju dengan persyaratan berikut:
- Penulis mempertahankan hak cipta dan memberikan hak jurnal publikasi pertama dengan karya yang secara bersamaan dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution License yang memungkinkan orang lain membagikan karya tersebut dengan pengakuan dari karya penulis dan publikasi awal dalam jurnal ini
- Penulis dapat memasukkan pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif dari versi terbitan jurnal tersebut (misalnya, kirimkan ke repositori institusional atau publikasikan dalam sebuah buku), dengan pengakuan publikasi awalnya di jurnal ini.
- Penulis diijinkan dan didorong untuk memposting pekerjaan mereka secara online (mis., Di gudang institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses penyampaian, karena dapat menyebabkan pertukaran yang produktif, serta kutipan karya yang diterbitkan sebelumnya dan yang lebih lama.